Hari hariku.......
Wednesday, September 06, 2006
Ramadhan segera datang...

Sebentar lagi (24 September ?) bulan baik yang penuh keberkahan ini akan datang kembali menghampiri kita. Bersyukurlah kita masih diberi nikmat-Nya untuk dapat kembali menjemput bulan suci Ramadhan ini.

Apa sebenarnya Hikmah di wajibkannya puasa Ramadhan ini?. Syaikh Muhammad bin Shalih Al-Utsaimin dalam bukunya Majmu’ Fatawa Arkanil Islam menjelaskan sbb:

Apa bila kita membaca firman Allah Azza wa Jalla.
“Artinya : Wahai orang-orang yang beriman ! Diwajibkan atas kalian berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kalian agar kalian bertakwa” [Al-Baqarah : 183]. Dari ayat ini kita mengetahui secara pasti apa hikmah diwajibkan puasa, yakni takwa dan menghambakan diri kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala, takwa adalah meninggalkan keharaman, istilah itu secara mutlak mengandung makna mengerjakan perintah, meninggalkan larangan.

Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda. “Artinya : Barangsiapa yang tidak meninggalkan kata-kata dusta dan mengerjakan kedustaan, maka Allah tidak butuh kepada amalannya dalam meninggalkan makanan dan minumannya” (Hadist riwayat Bukhari). Berdasarkan dalil ini diperintahkan dengan kuat terhadap setiap yang berpuasa untuk mengerjakan segala kewajiban, demikian juga menjauhi hal-hal yang haram baik berupa perkataan maupun perbuatan, hendaknya dia tidak menggunjing orang lain, tidak berdusta, tidak mengadu domba antar mereka, tidak menjual barang jualan yang haram, menjauhi segala bentuk keharaman, apabila seorang manusia mengerjakan semua itu dalam satu bulan penuh maka itu akan memudahkannya kelak untuk berlaku baik di bulan-bulan tersisa dalam setahun.

Tetapi alangkah sedihnya, sebagian besar orang yang berpuasa tidak membedakan antara hari puasa dengan hari berbuka, mereka tetap menjalani kebiasaan yang biasa dijalaninya yakni meninggalkan kewajiban, mengerjakan pebuatan haram, tidak merasakan keagungan puasa ; perbuatan ini tidak membatalkan puasa tetapi mengurangi pahalanya, seringkali kesalahan itu merusak pahala puasa sehingga tersia-sialah pahalanya.



posted by Shinkansen @ 8:45 PM  
1 Comments:
  • At 10:22 AM, Blogger Herli Salim said…

    Iya ya... entah berapa Ramadhan lagi kita jelang. Ygini mari kita manfaatkan yg sebaik-baiknya. Dimanapun berada...he...he...
    Met puasa bro, moga makin jadi org baik, suami ygbaik dan bapa yg baik...
    Pareng...

     
Post a Comment
<< Home
 
About Me

Name: Shinkansen
Home: Indonesia
About Me:
See my complete profile
Previous Post
Archives
My Publications
Blog Keluarga
Powered by

BLOGGER